Skip to main content

Category : Search: Tuban


Kepala MAN 1 Tuban Ganti

Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tuban ganti. Kepala yang lama, Drs. Agung Hidayatullah, M.Pd. I, dimutasi ke MAN 5 Bojonegoro dan digantikan Drs. Moh. Badar, MA yang sebelumnya menjabat sebagai kepala MAN 5 Bojonegoro.

Segini Besar Jaminan Sosisal Kades dan Perangkat Desa di Tuban

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tuban, Budi Wiyana telah meminta Camat Se-Kabupaten Tuban untuk melakukan optimalisasi prioritas penganggaran APBDesa tahun 2019, guna membiayai kegiatan penyediaan jaminan sosial bagi kepala desa dan perangkatnya. Jaminan sosial ini terdiri dari Jaminan sosial Ketenagakerjaan dan Kesehatan.

Kabar Baik, Honor PLD Diwacanakan Naik

Sejumlah Pendamping Lokal Desa (PLD) di Kabupaten Tuban menyambut positif kabar kenaikan honor pendamping desa, khususnya PLD. Sebab belakangan ini, tersiar kabar, pihak Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Republik Indonesia tengah memperjuangkan itu.

#bT60Detik

Pantai Utara Tuban Darurat Sampah

Pantai di Sepanjang jalan Pantura Kabupaten Tuban dipenuhi sampah, banyak nelayan yang mengeluh karena jaringnya tersangkut sampah. Lasmiadi (48) warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu menyampaikan sampah yang berada di sepanjang pesisir pantai Jalan Pantura Tuban, menurutnya merupakan sampah kiriman dari luar desa yang terbawa arus laut saat gelombang tinggi. "Kalau warga sini sudah jarang buang sampah, ini sampah kiriman dari luar desa," ungkap Lasmiadi. Lebih lanjut, adanya sampah yang berserakan di sepanjang pantai Jalan Pantura selain tak sedap dipandang juga kerap mengganggu nelayan karena banyak sampah yang tersangkut di jaring mereka. Salah satunya Nanag (42) warga sekitar mengaku semenjak ada kiriman sampah, jaringnya sering bolong. "Sangat tergagu karena jaring sering rusak terkena sampah," ungkapnya.

Kilang Tuban untuk Ketahanan Energi Negara

Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR V, Rustam Aji menyatakan kilang New Grass Root Refinery (NGRR) yang akan dibangun di Tuban adalah program strategis nasional. Sebab, kilang tersebut diharapkan bakal menjadi penopang pemenuhan kebutuhan energi, khususnya bahan bakar minyak (BBM) di Indonesia.

Persiapan Penetapan Lokasi Kilang NGRR Disosialisasikan

PT Pertamina bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban menyosialisasikan proyek kilang minyak NGRR Tuban pada warga Desa Wadung dan Sumurgeneng Kecamatan Jenu, Tuban. Acara berlangsung di Balai desa Sumurgeneng dan kantor Kecamatan Jenu, Rabu (9/1/2019).

Sampah di Pesisir Pantai Tuban

PRKP dan DLH Klaim Telah Turun Tangan

Menanggapi perihal sampah yang ada di pesisir pantai pantura Tuban, PRKP dan DLH Kabupaten Tuban mengeklami telah turun tangan untuk mengatasinya.

Pelaku Penipuan Berhasil Dibekuk Polisi

Jajaran Polsek Bancar, Polres Tuban berhasil menangkap pelaku perampasan kalung emas milik anak asal Desa Banjarjo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban. Pelaku bernama Sumari (53) ditangkap oleh petugas di rumahnya Desa Sambong, Kecamatan Sedan, Kabupaten Rembang, Selasa (8/1/2019).